Tips Membersihkan Jack Audio HP Yang Tersumbat

Tidak sedikit orang-orang yang terlalu peduli dengan kebersihan smartphonenya, terutama untuk merawat dan membersihkan lubang audio. Hal ini bisa menyebabkan jack audio tersumbat oleh debu atau kotoran dan mengalami masalah.

Untuk itu, berikut adalah beberapa tips untuk membersihkan jack audio di smartphonemu yang bisa kamu terapkan sehari-hari :

1. Kaleng kompresor
Cara pakainya yakni cukup dekatkan dan hembuskan kaleng kompresor tepat di lubang jack audio. Tekanan udara yang diberikan akan mendorong debu untuk memantul keluar dari jack audio.

2. Kapas
Cara kedua yang dapat Anda tempuh adalah dengan menggunakan kapas. Kaitkan kapas dengan penyangga seperti jarum atau tusuk gigi agar kapas tidak masuk terlalu jauh ke dalam lubang jack audio. Sifat kapas yang lembut dan lemas dapat menembus ruang-ruang kecil.

3. Jack headphone
Ujung dari colokan headphone dapat kita gunakan untuk mengatasi masalah ini. Sama seperti menggunakan kapas, kita dapat memberikan sedikit cairan alkohol tepat di ujungnya.

Sebelum mencolokkan jack headphone ke lubang audio, pastikan bahwa smartphone berada dalam kondisi mati. Hal ini dilakukan untuk menghindari korsleting. Lakukan cara ini dengan sangat hati-hati dan jangan menggunakan cairan alkohol secara berlebihan.


Share jika kamu menyukai artikel ini. Jangan lupa untuk terus pantau duniapulsagram.blogspot.com untuk mendapatkan info dan tips menarik lainnya.

Penulis : Nico Putranto | Digital Marketing Pulsagram

Comments